Membuat Refresh

Fungsi refresh di gunakan untuk membuat “penyegaran” kembali halaman blog ataupun website. Fungsi refresh ini sama dengan fungsi refresh yang ada pada browser internet, perbedaannya yaitu fungsi ini di buat bekerja secara otomatis, yakni pengguna tidak perlu menekan tombol refresh yang ada pada tool bar.

Untuk membuatnya cukup dengan hanya membubuhkan kode di bawah ini :





Simpan kode di atas antara ....

sedikit uraian kode diatas, content="10" --> angka sepuluh menunjukan bahwa proses refresh akan di lakukan dalam rentang waktu 10 detik. Jadi sebaiknya angka ini di set jangan terlalu cepat karena bisa menimbulkan kejengkelan kepada para pembaca apabila terlalu cepat di refresh.

selengkapnya : disini

Membuat Text Area

Apa itu text area?. Untuk memudahkan anda memahami apa itu text area, silahkan alihkan perhatian anda ke kolom sebelah kanan layar, di bawah tulisan Mau tuker link, ada sebuah kotak yang di dalamnya berisi text kode-kode HTML, itulah yang di sebut text area. Nah dengan melihat contoh tadi, maka dapat kita katakan bahwa Text area adalah area atau tempat untuk menyimpan text atau tulisan dengan membentuk area baru. Biasanya text area ini di gunakan untuk menyimpan kode-kode HTML ataupun text lainnya agar bisa di copy oleh para pengunjung.

selengkapnya : disini

Cara Setting Blog Di blogger

Hal pertama yang penting anda lakukan agar blog anda di blogger mempunyai performa yang baik adalah melakukan beberapa Setting atau pengaturan. Sebagai bahan inspirasi bagaimana cara melakukan setting blog di blogger, berikut Kolom Tutorial tuliskan cara pengaturan blog di blogger (pastikan anda (pastikan anda memilih bahasa indonesia agar sesuai dengan tutorial dibawah) :

* Silahkan login ke blogger dengan ID anda.

* Klik Pengaturan.

* Akan terlihat tab-tab menu berisi hal-hal yang harus anda atur :

menu pengaturan blog di blogspot

Dasar

Beberapa pengaturan dalam menu Dasar:

  • Alat Blog : Impor blog → ini adalah faslitas untuk mengimpor data dari komputer anda ( ini biasanya dilakukan ketika transfer blog) tidak usah di klik, biarkan saja. Ekspor blog > ini adalah fasilitas untuk mengekspor data blog dari server blogger ke komputer anda. Fasilitas ini disebut juga sebagai fasilitas Backup blog. Disarankan agar anda membuat backup data ke komputer anda, minimal satu minggu sekali. Data backup tersebut sewaktu-waktu bisa bermanfaat ketika anda ingin mentransfer ke blog lain di blogger, atau bisa juga untuk migrasi ke mesin blog yang lain seperti Wordpress. Hapus blog > Fasilitas untuk menghapus blog anda. Jika anda tidak berniat untuk menghapus blog, maka jangan sekali-sekali klik link ini.
  • Judul : isi dengan judul blog yang anda inginkan. Contoh : My personal blog
  • Uraian : isi dengan deskripsi blog yang ingin ditampilkan, sebaiknya ini diisi jangan dikosongkan. Contoh : catatan kecil hidupku yang unik.
  • Tambahkan blog Anda ke daftar kami? : disarankan untuk memilih opsi Ya.
  • Biarkan mesin pencari menemukan blog Anda? : Pilih Ya, agar blog anda dapat di index oleh mesin pencari seperti Google, Yahoo atau Bing.
  • Tampilkan Editing Cepat di Blog Anda? : Boleh pilih Ya atau Tidak.
  • Tampilkan Link Posting Email? : Ini berupa icon email, jika anda menginginkan agar pengunjung blog dengan mudah mengirimkan email ke teman mereka tentang blog anda, maka Pilih Ya. Namun jika tidak, silahkan pilih Tidak.
  • Konten Dewasa? : Jika blog anda nantinya akan berisi hal-hal yang besifat dewasa seperti menampilkan artikel, gambar, atau video wanita seksi, dll maka pilih Ya. Namun, jika blog anda berisi hal-hal yang aman diakses oleh anak kecil, pilih Tidak. Sebagai catatan, jika anda memilih opsi Ya, maka nantinya ketika diakses blog anda akan ada peringatan bahwa berisi konten dewasa.
  • Pilih editor entri : Ini adalah pilihan untuk post editor. Editor yang diperbarui → ini adalah post editor terbaru yang dimiliki oleh blogger, banyak fasilitas baru yang terintegrasi dalam post editor ini seperti tombol More untuk memotong artikel di blog anda. Editor lama → ini adalah post editor lama yang dimiliki blogger namun masih bisa anda gunakan, ada beberapa toolbar terdapat dalam post editor lama, namun tidak disediakan lagi di post editor baru, jadi silahkan pilih mana yang anda mau. Sembunyikan mode penyusunan → pilihan ini khusus bagi anda yang sudah mahir dengan kode HTML, jika anda tidak menguasai tentang HTML, jangan gunakan post editor ini.
  • Aktifkan transliterasi? : Pilih Aktifkan jika post editor anda ingin mendukung ke translasi Hindi, Kannada, Malayalam, Tamil, atau Telugu. Pilih Nonaktifkan jika post editor anda tidak ingin ada translasi bahasa tersebut.
  • Akhiri pengaturan menu Basic dengan klik tombol SIMPAN SETELAN.

selengkapnya : disini

Panduan membuat Blog di Blogspot

1. Apa itu Blog ?

Blog merupakan sigkatan dari “Web log” adalah salah satu aplikasi web berupa tulisan-tulisan yang umum disebut sebagai posting pada halaman web. Tulisan-tulisan tersebut seringkali diurut dari yang terbaru dan diikuti oleh yang lama.

Awalnya, blog dibuat adalah sebagai catatan pribadi yang disimpan secara online, namun kini isi dari sebuah blog sangat bervariatif ada yang berisi tutorial ( contoh blog ini ), curhat, bisnis dan lain sebagainya. Secara umum, blog tidak ada bedanya dengan situs yang ada di internet.

Flatform blog atau seringkali disebut juga dengan mesin blog dibuat sedemikian rupa oleh para designer blog agar mudah untuk digunakan. Dulu, untuk membuat aplikasi web diperlukan pengetahuan tentang pemrograman HTML, PHP, CSS dan lain sebagainya, dengan blog semuanya menjadi mudah semudah menyebut angka 1 2 3.

2. Cara membuat blog di blogspot

Salah satu penyedia blog gratis yang cukup populer saat ini adalah blogspot atau blogger, dimana ketika mendaptar adalah melalui situs blogger.com namun nama domain yang akan anda dapatkan adalah sub domain dari blogspot, contoh : contohsaja.blogspot.com

Kenapa harus membuat blog di blogger.com bukan pada situs penyedia blog lainnya? Sebenarnya tidak ada keharusan untuk membuat blog di blogger, namun ada banyak kelebihan yang dimiliki blogger di banding dengan penyedia blog lain. Beberapa contoh kelebihan blogspot di banding yang lain yaitu mudah dalam pengoperasian sehingga cocok untuk pemula, lebih leluasa dalam mengganti serta mengedit template sehingga tampilan blog anda akan lebih fresh karena hasil kreasi sendiri, custom domain atau anda dapat mengubah nama blog anda dengan nama domain sendiri misalkan contohsaja.blogspot.com di ubah menjadi contohsaja.com,sedangkan hosting tetap menggunakan blogspot dan masih tetap gratis.

Perlu ditekankan dari awal bahwa internet itu sifatnya sangat dinamis, sehingga mungkin saja dalam beberapa waktu kedepan panduan membuat blog di blogspot ini akan sedikit berbeda dengan apa yang anda lihat di blogger.com

Untuk mengurangi hal yang tidak perlu di tulis, berikut cara membuat blogger di blogger.com


selengkapnya : disini

Meta deskripsi dan meta keyword terbaik ialah yang dinamis, artinya berubah-berubah sesuai dengan tema per halaman. Blogger.com dengan Blogspotnya tidak mengakomodir meta deskripsi dan keyword jenis dinamis ini, namun blogspot menggunakan meta deskripsi dan keyword statis berarti tiap halaman blogspot anda tidak akan mempunyai deskripsi dan keyword sendiri seperti pada Wordpress. Bagi mereka yang ingin mengoptimalkan blogspotnya di search engine tentulah faham bahwa meta deskripsi dan keyword statis tidaklah bagus.

Disini saya mempunyai hack untuk mempunyai deskripsi dan keyword dinamis untuk tiap-tiap halaman blogspot anda. Ini contohnya, ini saya ambil dari salah satu blog saya

selengkapnya : disini

Ancaman Virus Ganas Terbaru 2011 -

Sebuah virus baru sudah ditemukan, dan digolongkan oleh Microsoft sebagai yang paling meruTautansak! Virus itu baru ditemukan pada hari Minggu siang yang lalu oleh McAfee, dan belum ditemukan vaksin untuk mengalahkannya.

selengkapnya.